Lompat ke isi utama

Berita

Kunjungan Kerja Komisi II DPR RI dalam rangka "Evaluasi Kinerja KPU dan Bawaslu Provinsi Jawa Barat Tahun 2021"

Bandung - Badan Pengawas Pemilihan Umum Kota Cimahi hadiri kegiatan Kunjungan Kerja Komisi II DPR RI dalam rangka "Evaluasi Kinerja KPU dan Bawaslu Provinsi Jawa Barat Tahun 2021". Senin, 20 Desember 2021. Anggota Bawaslu RI serta Ketua dan Anggota Bawaslu Provinsi Jawa Barat turut hadir dalam Kunjungan Kerja Komisi II DPR RI reses pada masa persidangan II tahun 2021-2021, beserta mitra kerja komisi II lainnya, Kemenpan RB, Kemendagri, LAN, Setneg, Ombudsman. Ketua Rombongan Kunker sekaligus Wakil Ketua Komisi II sampaikan Kunker ini untuk mendengar catatan evaluasi, tantangan, dan persiapan  KPU Bawaslu di Jawa Barat menghadapi Pemilu dan Pemilihan Serentak di Jawa Barat. Ketua Bawaslu Jabar, Abdullah sampaikan 5 hal Pertama, capaian, program dan permasalahan. Kedua, pengawasan daftar pemilih berkelanjutan beserta permasalahannya. Ketiga, batas akhir Bawaslu provinsi dan kabupaten kota beserta rencana seleksi. Keempat, persiapan pengawasan Pemilu dan Pemilihan 2024, dan kelima masukan untuk perbaikan regulasi. "Pemilu 2024 dilaksanakan Februari atau Mei, prinsipnya kami siap dalam siatuasi apapun. Pemilu berkualitas menjadi komitmen kita bersama," pungkasnya.
Tag
PUBLIKASI