Lompat ke isi utama

Berita

Desa/Kelurahan Peduli Pemilu dan Pemilihan

Cimahi, Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Cimahi menghadiri undangan Kantor Kesatuan Bangsa Kota Cimahi dalam kegiatan "Sosialisasi Desa/Kelurahan Peduli Pemilu dan Pemilihan" Selasa (14/09/2021). Hadir pada kegiatan tersebut Ahmad Hidayat Anggota Bawaslu Kota Cimahi yang mewakili Ketua Bawaslu Kota Cimahi sebagai narasumber. Kegiatan Sosialisasi Desa/Kelurahan Peduli Pemilu dan Pemilihan ini merupakan program dari KPU Nasional di Tingkat Kota Cimahi Tahun 2021. Dalam kegiatan tersebut Ahad Hidayat memaparkan materi terkait pencegahan pelanggaran pemilu dan pemilihan, anti hox dan tolak politik uang.
Tag
PUBLIKASI